MENGANTAR DI PINTU RUANG BERCERMIN

Berbagi Cermin Hidup...

Adalah niatanku (dan mereka yang turut berkisah) untuk saling berbagi proses dan hasil perenungan hidup kami. Aku masih seorang pemula, dan pasti juga bukan perintis. Kita teruskan saja apa yang pernah dan masih menjadi baik.
Jika kau bisa menemukan cerminmu di kisah-kisah yang kuceritakan, aku ikut merasa senang. Jika tidak, berbagilah dengan orang-orang lain, karena mungkin seseorang yang lain bisa menemukan cerminnya di situ.
Mari berbagi cermin hidup.

Rabu, 23 November 2011

ANJING RAS


Arr: Tommy

Anjing ras dicari
Anjing ras dibeli
Dididik pemburu berduit

Diberi makan
Hayoh salam
Duduk manis
Berguling

Hayo lompat
Cepat tangkap
Anjing pintar
Plok plok plok

Anjing kampung
Bebas lepas
Tak diacuhkan
Tak berharga

Makan sisa-sisa
Tidur di luar
Mencuri diusir
Hush, hush, hush!
Dasar anjing goblok!


Reff:
Bangsawan, darah biru
Si kere, pemberontak
Jadi ingat anjing ras
Jadi ingat anjing kampung
Siapa kita masing-masing?
Anjing ras?
Anjing kampung?
Atau si pemburu?

(Tajem Banget, 31 Agustus 2008)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar